News Ticker

Menu

Browsing "Older Posts"

Harley Davidson Road King Spesial 2020

Tuesday, October 27, 2020 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello guys, balik lagi dengan kita tentunya di artikel kesayangan. Bagaimana keadaan kalian hari ini? Semoga kalian selalu dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan-Nya, aamiin. Minta doanya juga ya guys, buat saudara-saudara kita yang sedang terkena musibah banjir. Semoga cepet surut ya guys. Dan mereka selalu di beri kesehatan, aamiin.

Ok sobat, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang motor mehong nih guys. Pasti kalian sudah dapat menebaknya iya lah. Yups bener banget, Harley Davidson guys. Yang akan kita bahas yaitu Harley Davidson Road King Spesial 2020. Bagi para pecinta moge udah ngga asing lagi lah ya. 

Harley Davidson Road King Spesial 2020 ini merupakan salah satu motor touring dengan kapasitas 1868 cc. Motor Harley ini tersedia dalam beberapa warna. Jadi kita ngga perlu bingung mau pilih yang mana karena keterbatasan warna. Warna yang tersedia antara lain ada Vivid Black, Barracuda Silver, River Rock Gray Denim, Billiard Burgundy, dan Zephyr Blue/Black Sunglo

Motor ini memiliki banyak fitur yang di tawarkan untuk kita, para pengendara agar nyaman dalam perjalanan. Diantaranya adalah posisi kita saat berkendara ini memiliki tingkat kenyamanan yang TOP lah ya, karena posisi pengendara ini tegak. Jadi punggung kita ngga mudah pegal guys, dan ngga mudah lelah.

Selain itu juga terdapat pijakan kaki dan ada juga jok penumpang yang nyaman. Ada juga saddle bag, dan RDRS standar. Kita akan membahas dulu dari mesinnya ya sobat. Pada saat melaju, kita juga mendapatkan daya salip dan melaju pada kecepatan yang tinggi. Ini dikarenakan adanya mesin Mil Waukee-eight 114 ( mesin 114 inci kubik ).

Rangkaian RDRS adalah salah satu serangkaian teknologi baru yang telah dirancang untuk menyamankan performa dengan traksi yang ada selama akselerasi, deselerasi dan pengereman. Serangkaian ini dirancang untuk membantu pengendara dapat mengendalikan saat kecepatannya sedang meningkat dan mengerem pada jalur lurus atau saat sedang membelok.

Performa-performa tadi diantarantanya motor ini sudah menggunakan ABS untuk remnya. Seperti yang kita ketahui bahwa sistem rem ABS ini dapat membantu kita agar menghindari penguncian pada roda kendaraan kita.  Ada juga pengeremanan terhubung elektronik atau biasa kita dengar dengan istilah ELB. Sistem ELB ini merupakan tenaga pengereman pada kedua roda saat pengendara menggunakan kontrol rem pada tuas tangan atau rem depan dan juga pada kaki atau rem belakang.

Untuk kapasitas bahan bakarnya sendiri adalah 22,7 liter guys. Cukup untuk kita tidak perlu bolak-balik ke SPBU ya ngga guys. Sedangkan untuk kapasitas olinya mampu menampung hingga 4,9 liter guys. Bobot dari motornya sendiri bisa mencapai kurang lebih 351 kg, jadi kalau kita mau jalan pakai motor ini wajib sarapan dulu ya, biar kuat. Hehe, becanda guys. 

Perlu kalian ketahui juga bahwa Harley Davidson Road King Spesial ini sudah menggunakan sistem Injeksi guys. Jadi kita bisa lebih hemat bahan bakar guys. Untuk torsi mesinnya sendiri dapat mencapai 163 Nm dan RPM 3000. Nah menurut kalian bagaimana guys? Termasuk salah satu kritikan kalian ngga guys?

Mungkin hanya itu saja yang bisa kita sampaikan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa dukung Pelengkap Otomotif Channel dengan cara like, commet, share and subscribe... See you guys, bye . . .  .

Rekomendasi Action Cam Cocok untuk Motovloger

Wednesday, October 21, 2020 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello guys, gimana kabar kalian? Semoga kalian selalu dalam keadaan sehat ya guys. Aamiin. Ok, pada kesempatan kali ini artikel kita akan memberikan sedikit rekomendasi tentang action cam yang cocok buat kalian para motovloger guys. Seperti yang kita ketahui bahwa diluar sana banyak banget youtuber yang mengambil tema tentang motovlog, nah mungkin beberapa rekomendasi kali ini ada yang cocok dengan kalian ya.


Apasih Action Cam? Action Cam adalah sebuah kamera digital yang telah dirancang sedemikian rupa sehingga agar dapat merekam aksi atau kegiatan yang berada di luar ruangan, seperti olahraga, jalan-jalan atau kegiatan yang bersifat ekstrim lainnya. Action cam ini mampu merekam video ataupun mengambil gambar/foto yang mana kamera biasa tidak dapat melakukannya. Nah mari kita langsung aja ya guys.

XIAOMI YI

Yang pertama ada Xiaomi Yi. Kamera ini cocok untuk pemula. Yang mana pada xiaomi yi ini memiliki dimensi 60,4 x 42 x 21,2 mm dan dengan berat kurang lebih 70 gram guys, ringan kan? Selain itu action cam yang satu ini juga dilengkapi dengan sensor Sony 16 MP, Back  Illuminated Exmor R BSI CMOS Images. Dan juga dengan HD Optical Glass Aspherical Lens dan Aperture F2.8. Bagian kameranya memiliki wide angle lens dengan sudut 155 derajat sob, dan ngga lupa pula sudah dilengkapi dengan baterai 1010 mAh yang sudah quick charge.

Fitur lain yang dimiliki Xiaomi Yi ini adalah High Definition H.264 Encoding, MP4 Format. Untuk fitur pada sitem perekamannya juga ada Dual Channel, 96 KHz Sampling, 3D Noise Reduction, Photo, Time-Lapse Photo, Time Photo and Video, 2-Channel Stereo, Bluethoot and Remote App Control. Untuk harganya sendiri berada dibawah Rp 1 jutaan guys, menurut kalian gimana?

GoPro Hero 4

Selanjutnya ada dari GoPro guys, yakni GoPro Hero 4. GoPro Hero 4 ini hadir dalam dua varian, yakni silver dan juga black. Sebenarnya untuk beberapa fitur didalamnya hampir sama, namun ada beberapa perbedaan yang signifikan dari keduanya. Untuk GoPro Hero 4 yang Black ini dapat merekam video dengan 60 mb/s dan juga memungkinkan untuk dapat merekam dengan 4K/30fps.

Sedangkan untuk GoPro Hero 4 yang Silver ini, hanya mampu merekam dengan 45mb/s dan dengan resolusi 4K/15fps saja guys. dan untuk harganya sendiri di bandrol dengan harga Rp 4 - 4,5 jutaann guys.

Drift HD Ghost-S

Action cam yang satu ini memiliki bebrapa keunggulan yang ditawarkan untuk para motovloger nih guys. Diantaranya baterai yang dimiliki mampu bertahan hingga kurang lebih 3,5 jam. Kualitas video yang dihasilkan juga mampu mencapai kualitas HD 1080 p dan juga dengan kecepatan 60 mb/s. Sedangkan untuk pada bagian lensa yang satunya, mampu berputar hingga 300 derajat, W O W ngga sih guys.

Selain itu, Action cam Drift HD Ghost-S juga telah menggunakan sensor CMOS dari SONY. Yang mana sensor telah dibekali dengan 12 MP CMOS Sensor. Untuk audio yang dihasilkan juga cukup jernih nih guys. Harganya dibandrol sekitar Rp 4 - 4,5 jutaan guys.

Dji Osmo Action

Dji Asmo Action ini memiliki beberapa fitur diantaranya adalah Rock Steady yang mana akan membuat gambar atau video yang dihasilkan stabil stabil tanpa harus kita menambahkan gimbal guys. Action cam yang satu ini memiliki 2 layar, layar depan dan juga layar belakang. Untuk lebar layar belakang sebesar 2,25 inci. Sedangkan pada bagian layar depan ini memiliki lebar 1,4 inci.

Seperti action cam yang lain. Layar belakang berfungsi untuk menampilkan menu-menu pengaturan kamera dan juga sebagai viewfinder. Untuk layar depan ini memudahkan kita dalam framing ketika kita akan selfie. Cocok banget buat kalian yang seneng bikin video vlog. Selain itu, mampu menghasilkan video 4K HDR (4K/30fps) dan juga 4K biasa (4K/60fps). Untuk harganya sekitar Rp 6 jutaan.

Mungkin hanya itu saja. Semoga bermanfaat. Jangan lupa kunjungi juga Pelengkap Otomotif Channel ya guys. Dukung kami dengan cara like, comment, share and subscribe..... Ok See you guys.... bye bye . . .  

Apasih, Spooring dan Balancing pada Ban Mobil?

Saturday, October 17, 2020 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello guys, bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga kalian selalu dalam keadaan sehat ya guys. Aamiin. Ok guys pada kesempatan kali ini kita akan membahas tips menarik tenang ban mobil nih guys. Sesuai dengan yang ada di judul artikel kita hari ini, kita akan membahan tentang Apasih, Spooring dan Balancing pada Ban Mobil? Yuk kita langsung bahas aja guys.

Seperti yang kita ketahui, steering atau kemudi merupakan salah satu bagian terpenting dalam mobil guys. Agar kemudi kita dapat bekerja dengan baik maka kita harus melakukan pemeriksaan secara rutin pada bagian spooring dan balancing pada ban. Kita akan membahas satu persatu ya guys, yang pertama yakni :

SPOORING

Proses spooring dilakukan terlebih dahulu sebelum akhirnya dilanjutkan proses balancing. Spooring itu sendiri adalah menyeimbangkan atau menyelaraskan roda-roda mobil yang berlawanan. Proses ini biasanya meliputi camber, caster, toe angel (toe in atau toe out) dan turning radius

Fungsi dari spooring bagi kendaraan kita sendiri adalah untuk menjaga kestabilan kendaraan antara lain kemudi kita menjadi ringan, menghasilkan gaya putar kembali setelah belok dan mencegah kendaraan belok sendiri setelah kemudi di lepas, dan juga dapat mengurangi keausan pada komponen-komponen ball-jail dan roda. Setidaknya kita melakukan perawatan setiap 15.000 km atau jika kita kurang terlalu memperhatikan angka, kita bisa lakukan 4 (empat) bulan sekali.

Gejala-gejala yang bisa kita ketahui, biasanya terjadi kalau sudah memerlukan perawatan spooring antara lain :

  • Permukaan ban tidak rata.
  • Kemudi terasa berat akibat kendornya tali kipas dan juga mungkin oli kurang pada power steering
  • Getaran yang kuat pada kemudi akibat lemahnya sistem suspensi depan. Getaran ini juga bisa disebabkan oleh longgarnya batang penyambung (long tie road) pada sistem kemudi.
  • Saat di parkirkan mobil kita di bidang yang lurus dan datar, tapi berasa rodanya miring.
  • Saat mengendarai mobil, jika terasa arah stir mobil kita condong ke salah satu sisi maka ini tandanya perlu di spooring.

BALANCING

Balancing dilakukan jika terjadi getaran pada dilingkaran kemudi, laju mobil mengarah ke kiri atau ke kanan, stir terasa berat, mobil terasa miring dan ban mobil seolah terasa sempit. Balancing itu sendiri adalah penyeimbang kombinasi berat ban dengan vleg agar putaran pada roda.

Manfaat dari balancing antara lain adalah menyeimbangkan ban-ban pada kendaraan. Efisiensi pada bahan bakar mobil kita. Mengurangi biaya perbaikan mobil. Saat berkedara mobil kita jadi terasa lebih mulus. Meningkatkan keselamatan dalam berkendara. Dan juga dapat memperpanjang usia ban mobil.

Nah, jadi kita harus memperhatikan keadaan mobil kita agar kita bisa merasa aman dan nyaman saat berkendaraan. Lakukan perawatan ya guys, supaya kita ngga harus bolak-balik ganti komponen hehe.

Mungkin hanya itu saja ya guys, yang bisa kita sampaikan. semoga bermanfaat. Kunjungi juga Pelengkap Otomotif Channel ya, supaya kalian dapat tipps menarik lainnya dari kami. See you guys.......

Cara Mengecek Aki pada Motor yang Jarang Dipakai

Monday, October 12, 2020 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello sobat PO. Bagaimana keadaan kalian? Jaga kesehatan ya guys sekarang udah mulai turun hujan, jangan lupa bawa jas hujan atau payung ya guys. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang seputar aki nih guys. Yups, sesuai yang ada di judul kita hari ini kita akan membahas tentang Cara Mengecek Aki pada Motor yang Jarang Dipakai. Yuk kita langsung bahas aja ya.

Banyak di antara kita yang memiliki kendaraan lebih dari 1 ya guys. Nah salah satu dari kendaraan tersebut biasaya ada kemungkinan yang jarang dipakai. Nah, kita juga harus tetap menjaga mesin kita agar tetap beroperasi dengan baik. Salah satunnya kita harus menjaga aki kita guys, karena kalau aki kita mati otomatis tidak bisa menyalakan motor kita guys. Yang harus kita lakukan antara lain adalah :

Kita dapat Meraba Bagian Permukaan Aki

Nah, yang pertama kita dapat lakukan untuk mengecek aki kita dapat melakukannya dengan manual yakni dengan menggunakan tangan guys. Kita dapat mengecek aki dengan meraba bagian permukaan aki kita apakah masih dalam keadaan baik atau tidak. Kita bisa melihat jika aki kita sudah mulai menggembung atau mengembang

Nah, kalau sudah seperti itu kita dapat pastikan bahwa aki kita dalam keadaan rusak. Seperti yang kita sering liat, kalau baterai handphone kita sudah rusak pasti ada bagian yang menonjolnya kan guys. Jadi kita sebaiknya kita ganti guys. Agar performa mesin kita tetap terjaga tentunya. Dan demi kenyamanan kalian saat berkendara.

Selanjutnya dengan Menggunakan Alat Voltmeter

Cara yang kedua yakni dengan menggunakan alat guys, jadi memudahkan kita dalam pengecekan untuk membantu keakuratan voltase aki kita. Yakni menggunakan alat voltmeter untuk mengecek aki. Biasanya pengecekan aki menggunakan alat ini dilakukan setelah aki selesai di charge dengan voltase 12,4 volt.

Cara mengetesnya dengan kita menghubungkan kabel merah ke bagian positif pada aki, dan kabel hitamnya pada bagian negatif aki. Jika tegangan yang ada pada aki kurang dari voltase standar, 12,4 volt maka bisa di katakan aki kita drop. Dan kita bisa lakukan penggantian untuk aki kendaraan kita.

Dan Kita dapat Mengeceknya dengan Membaca Speedometer

Dan yang terakhir yang dapat kita lakukan yakni dengan cara kita membacanya melalui speedometer motor kalian guys. Dan kita bisa dengan cara kunci kontak yang di ON kan. Lalu kita bisa menyalakan mesin, lampu utama atau sein. Nah dari sini kita bisa mengetahui jika berkedip lemah pada bagian speedometer itu tandanya aki kita sudah mulai tidak stabil. Sebaiknya kita periksakan motor kita, apakah perlu diganti atau hanya perlu di charge

Mungkin hanya itu saja yang dapat kita sampaikan. Semoga bermanfaat untuk kalian semua. Jangan lupa buat tonton juga channel kami di Pelengkap Otomotif Channel agar kalian dapat berbagai tips otomotif menarik dari kami. Dukung juga dengan cara subscribe, like and coment ya guys. See you guys . . . . . 

Tips Mengecek Kampas Rem

Tuesday, October 6, 2020 / No Comments

pelengkapotmotif.com_Hallo sobat setia PO? Bagaimana kabar kalian?? Sudah lama nih ngga update ya. pada kesempatan kali ini mimin mau membahas tentang tips otomotif nih guys. Seepert ang ada di judul kita hari ini, kita akan membahas tentang seputar kampas rem nih guys.

Seperti yang kita ketahui, kampas rem merupakan salah satu bagian penting dari sepeda motor guys. Maka dari itu kita harus rajin merawantnya nih sob. Perawatan sepeda motor sebaiknya kita lakukan  rutin pada kilometer tertentu, sama seperti halnya kita mmelakuka perawatan pada oli sepeda motor. Perawatan rutin ini dapat membantu kita agar menjaga kinerja pada komponen sepeda motor tetap fit dan terjaga, dan juga kita bisa mengantisipasi kerusakan yang tidak kasat mata atau tidak terdeteksi. 

Pada saat mengecek kondisi kampas rem, hal yang perlu diperhatikan iyalah antara lain volume minyak rem dan kampas remnya. Kampas rem harus dipastikan dalam kondisi masih tebal, sehingga pada saat digunakan untuk mengerem dapat menekan cakram atau tromol dengan sempurna.

Lakukan perawatan rutin seperti yang dibilang diatas tadi. Perawatan berkala untuk pemeriksaan rem cakram maupun rem tromol setiap 10.00 kilometer sekali. Agar performa dari rem cakram dan rem tromol pengereman masih tetap terjaga guys.

Nah untuk cara untuk pengecekannya sendiri, bisa dengan mengecek batas keausan dari kampas rem adalah dengan melihat alur-alur pada kampas rem. dengan cara seperti itu kita dapan mengetahui apakah kampas rem perlu diganti atau tidak.

Tanpa haru membongkar sepeda motor kita ya guys. Praktis kan guys. Atau bisa juga kita melakukan pengecekan dengan cara melihat dari tanda segitiga pada panel rem tromol dan pada tanda panah pada tuas rem. Caranya, apabila saat kita sedang menarik rem tromol, tanda segitiga dan tanda panah ini akan hampir bertemu atau segaris, maka itu tandanya kita harus segara melakukan penggantian pada kampas rem kita.

Disarankan saat melakukam penggantian kampas rem diusahakan menggunakan yang ORI. Karena ditakutkan jika kita menggunakan kampas rem yang KW, pada saat pengereman tidak mengerem dengan baik. Karena biasanya kampas rem KW jauh lebih keras dari pada yang ORI.

Mungkin hanya itu saja ya guys tips yang kami bagikan. Semoga bermanfaat. Kunjungi juga channel kami di Pelengkap Otomotif Channel ya guys, supaya kalian bisa mendapatkan berbagai tips menarik tentang dunia perotomtifan ya guys. Sampai Jumpa . . . . . .