News Ticker

Menu

Browsing "Older Posts"

Daftar Harga Shockbreaker Kayaba

Wednesday, February 26, 2020 / No Comments

Hay sobat setia PO. Masih bersama kami tentunya di blog kesayangan anda. Pada kali ini kami akan membahas sedikit tentang Shockbreaker dari Astra Outoparts yakni dari Kayaba guys. Tetapi sebelumnya kami akan mengulas sedikit tentang Shockbreaker pada bagian belakang terlebih dahulu. Ok, ngga perlu lama-lama kita langsung saja ya guys.

Ok guys. Shockbreaker dari Kayaba ini yang sering dipakai antara lain ada 3 nih guys. Yakni Excel-G, Premium dan Ultra guys. Masing-masing memiliki kelebihan sendiri. Untuk Excel-G ini lebih stabil. Yang mana antara oli dan gasnya sama. Dan ini sangat cocok untuk kestabilan mobil anda dan juga lebih nyaman tentunya.

Sedangkan Premium ini lebih soft dari Excel-G, dan Ultra guys. Ini sangat cocok untuk mengangkut beban-beban ringan. Dan menambahkan unsur kenyamanan pada penggunanya. Dan untuk Ultra sendiri ini didesain paling kekar dari Excel-G dan Premium. Shockbreaker ini sangat cocok untuk mengangkut beban-beban berat. 


DAFTAR HARGA SHOCKBREAKER KAYABA

Harga Shockbreaker Belakang

Shockbreaker Kayaba Premium untuk Avanza, Xenia, Rush, Terrios  Rp 480.000/set

Shockbreaker Kayaba Ultra untuk Avanza, Xenia, Rush, Terrios Rp 525.000/set

Shockbreaker Kayaba Excel-G untuk Avanza, Xenia, Rush, Terrios Rp 820.000/set

Shockbreaker Kayaba Ultra untuk Toyota Sigra dan Daihatsu Sigra Rp 1.510.000/set

Harga Shockbreaker Depan


Shockbreaker Kayaba Premium untuk Xenia, Avanza Non Veloz (Lama)  Rp  960.000/set

Shockbreaker Kayaba Premium untuk Xenia, Avanza New Veloz (2016 Up)  Rp 1.060.000/set

Untuk informasi lebih lanjut dapat hubungi kami pada kontak berikut;

WhatsApp I   : 081391688444 
WhatsApp II : 081384548667
Instagram     : @pelengkapotomotif
Facebook      :  Saliman SP
Fans Page     : @pelengkapotomotif
Youtube        : Pelengkap Otomotif

Varian baru, Kogado Wangi Espresso dan Cappuccino

Sunday, February 23, 2020 / No Comments

Hay sobat PO, gimana kabar? Balik lagi dengan saya di blog kesayangan kalian tentunya hehe. Pada kesempatan kali ini kami akan mereview produk nih guys. Pengharum mobil nih guys buat kalian-kalian biar ngga jenuh dimobil dan ngga merasa kebauan didalamnya.

Hanya sedikit pengharum yang akan kami bahas dikarenakan pada artikel sebelumnya sudah pernah dibahas si guys heheh. mobil nih guys. Sebelumnya sudah pernah kami bahas sih guys diartikel sebelumnya. 

Untuk mengingat sedikit. Kogado adalah pengharum atau parfum mobil dari Jepang dengan natural essential oil ditambah dengan penghilang bau nih beb. Kini hadir dengan dua varian baru yakni Kogado dengan wangi Espresso dan Cappuccino.


Buat kalian para pecinta kopi-kopi ini cocok buat dijadikan sebagai pengharum mobil kesayangan kalian. Dengan wangi kopi yang khas dari Espresso dan Cappuccino yang akan menemani setiap perjalan anda bersama keluarga tentunya dong guys hehe. Untuk isian dari Kogado Espresso dan Cappuccino ini adalah 8 ml nih beb lumayankan?

Eisst jangan salah beb, pengahrum mobil ini bisa mampu tahan selama 90 hari nih bebs. Dan paling sedikitnya lamanya selama 6 minggu. Untuk bentuknya sendiri unik guys. Dimana bentuknua kecil memanjang gitu dan biasanya untuk penggunaannya di gantungkan pada mobil .

Apabila ada yang minat bisa hubungi kami ya guys. Mungkin hanya itu saja yang bisa saya bagikan. Kurang lebihnya mohon maaf dan semoga bermanfaat. SEKIAN.

Terbaru Suzuki XL7 2020

Sunday, February 16, 2020 / No Comments

Hay apa kabar sobat setia PO? Semoga selalu diberikan sehat aamiin hehe. Ok sob sudah lama banget saya kira ya ngga update. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membagiakan sedikit info mengenai review mobil nih guys.

Mobil kali ini yang akan kita bahas yakni mobil dari brand Suzuki. PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) ini mengeluarkan mobil terbarunya dengan tema The New Extraordinary SUV dengan platfrom Ertiga pada segmen SUV / LSUV. Mobil ini adalah mobil Suzuki XL7.

Mobil terbaru di tahun 2020 ini memiliki tiga varian diantaranya terdapat Varian Zeta, Varian Beta, dan Varian Alpha. Mobil Suzuki XL7 di desain dengan nuansa yang tegas serta modern yang mana memiliki kapasitas penumpang sebanyak 7 penumpang atau seaters. 

Untuk kapasitas mesinnya sendiri adalah 1500cc, dan tenaganya bisa mencapai 104,7hp serta torsi yang dimiliki sebesar 138Nm. 

Terdapat beberapa varian warna jadi kalian tidak usah khawatir, warna yang ada untuk mobil Suzuki XL7 diantaranya Rising Orange + Black, Brave Khaki + Black, Prime Cool Black, Pearl Snow White, Pearl Burgundy Red, dan Metallic Magma Grey.

Desain untuk mobil ini tampil dengan tampilan yang gagah yang mana dibantu dengan aksen bentuk lampu utama yang sudah terpasang LED, grille dan bumpernya baru tentunya guys. 


Selain itu terdapat juga penyematan roof rail guys. Dan juga terdapat overfender hitam spoilet belakang (untuk jenis Alpha), desain vleg terbarunya yang memiliki diameter sebesar 16 inci.

Owhh ya guys kalian tidak perlu khawatir mengenai keamanan dan kenyamanan mobil ini. Ada beberapa keamanan dan kenyamanan yang ditawarkan mobil ini diantaranya yakni dilengkapi dengan rem ABS, EBD, Dual SRS Airbags, joknya ISOFIX, kunci Immobilizer, Sensor parkir dan alarm.

Ada pula Head unit layar sentuh 8 inci, arm rest dan tombol pengaturan audio di setir untuk semua tipe. Keunggulan lainnya yakni eksteriornya yang tangguh, interiornya yang sangat nyaman, tampilannya menjadi lebih modern dan berkarakter tentunya, dan juga berbagai jenis fitur-fitur canggih yang ditawarkan dari Mobil Suzuki XL7 terbaru di 2020 ini guys. 

Nah jadi menurut kalian gimana? Paket kumplit kan hehe. Mobil ini cocok buat kalian yang ingin berpetualang dengan memboyong keluarga atau kerabat terdekat guys hehe. 

Mungkin hanya itu saja yang bisa kami berikan. Kurang lebihnya mohon maaf semoga bermanfaat. SEKIAN

Dampak dari Rantai yang Terlalu Kendor maupun Kencang

Tuesday, February 11, 2020 / No Comments

Hay sobat setia PO, masih bersama kami tentunya yang membahas tentang seputar otomotif dan liburan tentunya. Ok guys pada kesempatan kali ini kami akan berbagi sedikit pengetahuan tentang seputar rantai nih guys. Nah, yuk kita mulai pembahasannya.

Kalian tahu kan apa itu tantai? Yap, rantai adalah sebuah rantai yang menerima putaran dari crankshaft yang kemudian terjadi putaran, putaran tersebut yang akan digunakan untuk menggerakan camshaft/noken as pada bagian silinder head.

Rantai pada sepeda motor umumnya memiliki batas pemakaian kurang lebih sampai 15.000km. Dan mampu bertahan sampai 3 sampai 5 tahun pemakaian. Rantai sepeda motor yang sudah terasa kendur harus ada tindak lanjut penyetelan ulang rantai, ini bila rantai masih dalam.kondisi fit ya kalau kiranga sudah tidak layak pakai sebaiknya ganti.

Penyetelan rantai pada sepeda motor ini sendiri bertujuan agar pengguna lebih nyaman dalam berkendara dan rantai bisa kembali dalam kondisi yang prima.

Dalam penyetelan rantai kita tidak boleh terlalu kendor atau terlalu kencang karena akan berakibat fatal pada sepeda motor kita guys. Untuk itu penyetelan rantai juga ada standarnya sendiri yakni dua sampai tiga sentimeter saja.


Apabila kondisi rantai tidak sesuai akan berdampak pada gear motor dan rantai itu sendiri say. Kalau terlalu kencang dalam pemasanngan rantai, dikhawatirkan rantai akan cepat aus dan apabila rantai yang terlalu kendor bisa saja terlepas dari gearnya.

Rantai yang mengalami kerusakan biasanya akan menimbulkan bunyi atau suara "tek....tek....tek". Dan selain itu juga motor kalian akan terasa tidak nyaman saat anda gunakan untuk bepergian. 

Akibat rantai terlalu kendor

  1. Putaran kruk as ke putaran nikon as menjadi lambat.
  2. Motor agak susah distarter.
  3. Mesin akan menimbulkan suara berisik.
  4. Motor sering mati pada putaran rendah.

Akibat rantai yang terlalu kencang

  • Motor agak berat di starter.
  • Motor akan susah atau tidak bisa stasioner atau handle gas.
  • Suara motor akan meraung-raung.
  • Suhu pada kendaraan bermotor akan cepat panas.
  • Dudukan akan cepat aus.
Mungkin hanya itu saja yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat kurang lebihnya mohon maaf. Dan SEKIAN.

Review Aki GS ASTRA MTF GOLD GTZ 5S

Sunday, February 9, 2020 / 2 Comments

Hay sobat setia PO, masih bersama kami tentunya di blog kesayangan kalian. Pada hari ini kami akan mereview atau mengulas sedikit tentang sebuah aki nih guys. Aki ini bentuknya iut-imut loh guys apalagi dengan aksen warna gold lebih terlihat mewah tentunya ya sob.

Ok, ngga perlu kita berlama-lama kita mulai saja. Untuk pembahasan kali ini yakni akan membahas Aki GS ASTRA MTF Gold GTZ 5S guys yang merupakan salah satu produk dari Astra Otoparts. Yang mana aki ini memiliki kapasitas 3,5 Ah dan dengan mempunyai tegangan mencapai 12 Volt. 

Aki GS ASTRA MTF Gold GTZ 5S ini memiliki sebuah QR Code multifungsi yang akan mempermudahkan anda dalam beberapa aspek. Beberapa aspek tersebut diantaranya yakni untuk mempermudah anda dalam melakukan pengecekan rutin, klaim garansi pada pembelian aki, dan juga anda dapat mengecek aki ini asli atau tidak.



Untuk mendapatkan akses diatas kita perlu melakukan beberapa langkah, diantaranya yaitu :
  • Langkah awalnya kita ambil aki, lalu kita pindai atau scan  QR Code multifungsi tadi yang ada di aki menggunakan handphone anda.
  • Setelah kita pindai atau scan QR Code tadi, lalu kita pilih Regristrasi.
  • Dan selanjutanya kita mengisi data-data yang diminta
  • Lalu aktivasi akun dengan cara membuka link pada tautan di email yang telah anda daftarkan tadi.
  • Untuk anda yang telah mendaftar anda bisa langsung memilih menu Log In saja.
Aki GS ASTRA MTF Gold GTZ 5S untuk pemakaiannya biasanya dipakai untuk beberapa jenis kendaraan bermotor antara lain dari motor dengan merk Honda yaitu Honda Verza 150, Honda Vario, Honda Megapro, Honda Beat, Honda Scoopy, Honda Revo, dan Honda Supra X 125.

Selain Honda ada lagi diantaranya yaitu dari Yamaha yakni Yamaha Mio, Yamaha New Vixion, Yamaha Byson FI, Yamaha Aerox, Yamaha Mio Z. Ada juga dari Kanzen Supermotor 120. Dan dari Suzuki yaitu Suzuki Satria F, Suzuki Skywave, dan Suzuki Address.

Disamping itu aki keluaran dari Astra Otoshop ini memiliki kelebihan diantaranya yakni;
  1. Aki GS ASTRA MTF Gold GTZ 5S ini memiiki garansi selama 2 tahun.
  2. Aki ini juga termasuk dalam aki yang bebas perawatan dikarenakan aki ini diproduksi dengan teknologi Valve Regulated Lead Acid (VRLA).
  3. Aki jenis ini juga tergolong dalam aki yang siap pakai.
  4. Dijamin tidak tumpah maupun bocor karena menggunakan separator AGM atau Absorbent Glass Mat.
  5. Awet.
Untuk kalian yang membutuhkan aki tersebut, kalian bisa temukan pada toko-toko yang berlogokan GS Smart, diantaranya yaitu Shop and Drive, Motoquick, dan Astra Otoshop.

Mungkin hanya itu saja yang bisa kami bagikan. Kurang lebihnya mohon maaf dan semoga bermafaat. SEKIAN.

Touring Menuju Tajung Lesung, Pandeglang, Banten

Monday, February 3, 2020 / 2 Comments

Hay sobat setia PO, balik lagi dengan kami di blog kesayangan tentunya hehe. Gimana kabar? Mimin doain semoga selalu diberi kesehatan  ya sob, aamiin. Ok guys, pada kesempatan kali ini kami akan membagikan sedikit pengalaman perjalanan kami kepada kalian. Dan kali ini menurut kami merupakan salah satu tour yang emm cukup menguras tenaga sob soalnya perjalanan kali ini lumayan memakan waktu hehe.

Dan kita mulai saja ya guys. Pada kesempatan kali ini alhamdulillah kami melaksanakan tour ke Tanjung Lesung guys. Yaaa, walau awalnya itu sebenarnya bukan tujuan awal kami  mau mampir kesitu si. Kami sebenarnya akan menuju ke daerah Ujung Kulon tetapi karna waktuu yang udah hampir malam dan libur kerja kami yang tidak memungkinkan untuk melanjutkan ke Ujung Kulon akhirnya kami memutuskan untuk ke Tanjung Lesung yang mana lokasinya satu arah dengan Ujung Kulo ya walaupun masih lumayan jauh hehe.

Tanjung Lesung ini terletak di desa Tanjung Jaya, Kec. Panimbung, Kab. Pandeglang, Banten guys. Perjalan kali ini kami tidak hanya berdua saja. Kami mengajak rekan kamiyaitu admin dari thiosanggara.top. Kami bertiga berangakat dari Tangerang sekitar pukul 11:45 WIB. Lumayan udah siang si sebenarnya hehe.


Perjalanan kami dibantu menggunakan bantuan dari google maps dikarenakan belum ada satupun dari kami yang mengetahui atau bahkan hanya sekedar lewat kedaerah tersebut guys, maklum lah ya guys. Alhamdulillah sepanjang perjalanan cuaca sangat mendukung yang mana pas mau berangkat panasnya luar biasa dan pas jalan alhamdulillahnya tidak terlalu panas dan tidak hujan. 

Untuk menuju kesana kami berkali-kali berhenti sejenak untuk sekedar istirahat, makan ataupun sholat guys.
Kami melewati beberapa kota diantaranya yaitu daerah Rangkas Bitung, Pandeglang, Labuan, dan Tanjung Jaya tentunya. 


Kami sangat menikmati perjalanan kami yang mana jalur yang kita lalui beruntungnya sangat enak buat diajak kompromi guys hehe ngga terlalu banyak lubang tetapi polisi tidurya ya lumayan cukuplah buat kita meningkatkan kewaspadaan dan selalu dalam kondisi yang siap. Tetapi hanya beberapa daerah saja si guys hehe. 

Kami awalnya akan terus melanjutkan perjalan kami menuju Ujung Kulon tetapi waktu udah menunjukan sekitar pukul 16:30 WIB. Dan kami melihat plang yang bertuliskan Tanjug Lesung. Pikir kami dari pada ngga dapet momen yang di Ujung Kulon dikarenakan masih jauh sedangkan suami saya udah ngebet banget pengen liat matahari terbenam. Jadi kita bertiga sepakat untuk mampir ke tempat wisata tersebut.


Sesampainya di sana, kami melewati sejenis gapura kek gitu lalu kami masuk dan kami bingung haha. Kami bingung karena temapt itu sepi pake banget dan juga ada kaya hutan-hutanan kecil kek gitu lah di sepanjang jalan didalamnya dan jalannya itu bercabang juga terdapat banyak plang didalammnya. Kami kebingungan karena kami kira masuk langsung pantai ehh ternyata engga. Kami sempat masuk dan menelusuri terus jalan yang kami pilih dan ternyata asal kalian tau itu buntu wkwk ngga tau si buntu atau ngganya tapi yang jelas masih banyak pohon-pohon gitu dan posisi udah sepi dan sore juga.


Tetapi ada sejenis lapang golf yang indah disamping itu, terdapat seperti danau-danauan gitu indahlah pokoknya. Lalu kami memutuskan putar balik ke awal yang mana kita bertiga mengalami kebingungan tadi. Lalu pas kita belok bersyukurnya ada mobil yang baru aja keluar dari sisi lain.

Kami bertiga mencoba untuk masuk melewati jalur yang mobil tadi keluar. Dan kami pu masuk, and kalaian tau ternyata udah tutup. Ya ampun kita kesorean datengnya. Bisa diliat pas kita mau masuk ke tepian pantai ngga ada satupun kendaraan yang terparkir didalamnya.

Selang beberapa waktu petugaspun datang menemui kami. Dan katanya, udah tutup kesorean datangnya. Dan sama petugas ditawarkan paling hanya bisa untuk berfoto-foto saja tidak bisa main beberapa wahana air yang ada. Ya mau gimana lagi akhirnya kami hanya berfoto-foto sambil nikmatin pemandangan laut yangg indah pada malam hari.

Nantikan video kami kali ini hanya di Pelengkap Otomotif Channel tentunya.
Sedikit cerita dari kami semoga bermanfaat, kurang lebihnya mohon maaf. SEKIAN

Oli Shell Helix Astra 0w-20w, Untuk Mobil LCGC

Sunday, February 2, 2020 / No Comments

Hay sobat setia PO, masih bersama kami yang akan membahas tentang seputar otomotif serta jalan-jalan tentunya. Ok sob, kali ini kami akan membahas ulasan mengenai sebuah oli nih guys. Buat kalian yang udah liat videonya di channel kami pasti tau lah ya oli apa yang akan dibahas oleh kami hehe.


Nah kali ini kami akan membahas tentang Oli Shell Helix Astra 0w-20w guys. Oli ini biasanya digunakan pada mobil-mobil jenis LCGC atau Low Cost Green Car sob. Diantaranya yaitu Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Suzuki Karimun, dan juga Honda Brio Satya dan untuk cc maksimal yaitu 1200cc. 

Pelumas ini mengandung bahan sintetik. Yang mana oli sintetik ini diklaim membuat mesin kendaraan anda terbebas dari overheat. Dan oli Shell Helix Astra 0w-20w ini diformulasikan khusus menggunakan gas alam murni atau sering kita dengar dengan Natural Gas. Disamping itu, oli sintetik dengan tingkat kekentalan yang paling encer menjaga kondisi kendaraan agar tetap prima. Yang bertujuan untuk mengoptimalkan bahan bakar serta emisi gas buang agar ramah terhadap lingkungan. 


Didalam oli Shell Helix Astra 0w-20w terdapat ACT atau Active Cleansing Technology yang mana berfungsi agar mesin lebih bersih dan terawat. Dan ada juga keuntungan saat menggunakan oli Shell Helix Astra 0w-20w yaitu perlindungan unggul terhadap keausan. Ini membantu memperpanjang usia mesin anda dengan nenjaga tingkat keausannya. 

Selain itu juga terdapat Flexi Molecule yang memberikan fungsi perlindungan khusus terhadap mesin ketika mesin anda mengalami tekanan tinggi. Dan adapula formulasi penguapan yang rendah. Disini oli ini membantu konsumsi pelumas yang akan lebih hemat karena top-up pada pelumas mesin yang lebih sedikit.

Hanya itu yang bisa kami bagikan, sedikit tapi semoga bermanfaat. Untuk lebih jelasnya bisa kalian kunjugi Pelengkap Otomotif Channel. Kurang lebihnya kami mohon maaf. Dan sekian.