News Ticker

Menu

Browsing "Older Posts"

Tips Pengecekan Motor Akhir Tahun

Saturday, December 25, 2021 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello sobat setia PO. Bagaimana aktivitas kalian hari ini? Apakah aktivitas kalian hari ini menyenangkan? Semoga hari-hari kalian selalu menyenagkan dan selalu dalam lindungan-Nya, aamiin. Owhh ya guys berhubung sekarang sudah berada dipenghujung tahun, biasanya banyak dari kita yang melakukan bepergian atau refreshing ke berbagai tempat yang diinginkan. Nah tidak beda jauh juga dengan motor guys. Untuk menemani kalian dalam perjalanan liburan, sepeda motor kita juga juga butuh pengecekan secara berkala guys. Sesuai dengan judul kita hari ini yakni Tips Pengecekan Motor Akhir Tahun yuk kita langsung aja kepembahasannya guys.

Seperti yang kita ketahui bahwa sepeda motor memerlukan juga perawatan, karena telah kita gunakan untuk melakukan banyak aktivitas untuk bepergian jauh ataupun dekat. Perawatan untuk menjaga dan mengecek kondisi sepeda motor kalian. Karena pada kondisi-kondisi tertentu, ada komponen-komponen tertentu yang membutuhkan perawatan atau bahkan membutuhkan penggantian.


Beberapa pengecekan yang diperlukan antara lain adalah yang pertama pengecekan kondisi oli pada mesin sepeda motor. Pengecekan pada oli merupakan salah satu komponen yang penting, karena jika oli pada mesin tidak dicek dapat menimbulkan tidak nyaman saat dipakai atau bahkan lebih parah dari itu. Untuk mengganti oli direkomendasikan pada 2.000-3.000 km atau 2 bulan sekali.

Selanjutnya ialah pola kembang pada ban dan tekanan udaranya. Untuk melakukan pengecekan pola kembang pada ban bertujuan agar dapat mengetahui apakah masih tebal atau sudah tipis. Apabila jika pola kembang pada ban sudah tipis, akan sangat berbahaya jika terus digunakan dan dikhawatirkan juga akan terjadi ban slip. Begitu jua dengan tekanan udara.

Tekanan udara pada ban sepeda motor kita juga perlu melakukan pengecekan, karena jika tekanan pada ban sepeda motor berlebihan ataupun kurang ini maka dapat berpengaruh mengakibatkan dampak yang kurang baik saat digunakan. Untuk itu kita wajib melakukan ppengecekan.


Kemudian adalah melakukan pengecekan pada rantai dan gir. Bagi para pengguna motor manual, bagian rantai dan gir merupakan bagian terpenting. Rantai dan gir ini berfungsi sebagai penggerak bola. Maka dari itu, kedua komponen ini sangat memerlukan perawatan seperti pembersihan, pelumasan dan penggantian secara berkala. Untuk rantai direkomendasikan setiap kelipatan 15.000 km.

Berikutnya yang membutuhkan perawatan ialah rem. Untuk indikasi perlunya perawatan pada rem yakni saat cengkraman sudah dirasa berkurang. Atau juga dapat dirasakan saat melakukan pengereman, menimbulkan bunyi. Nah, maka dari itu perlu melakukan perawatan atau penggantian komponen dibagian rem ini direkomendasikan pada 12.000 km.

Mungkin hanya itu yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa dukung PELENGKAP OTOMOTIF CHANNEL dengan cara like, comment, share and subscribe ya guys. Bye-bye guys, sampai ketemu di artikel berikutnya. 

Tips Ngevlog Agar Suara dan Gambar Jernih

Tuesday, December 7, 2021 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello sobat setia PO. Bagaimana keadaan kalian saat ini? Apakah hari ini aktifitas kalian menyenangkan? Semoga kalian dalam keadaan sehat dan bahagia ya guys, aamiin. Ok guys pada kesempatan hari ini kita akan membahas tentang Tips Ngevlog Agar Suara dan Gambar Jernih.

Seperti yang kita ketahui bahwa, sekarang banyak sekali orang yang terjun ke dalam dunia peryoutubean ya guys. Nah kita akan membahas bagaimana cara agar gambar dan suara yang dihasilkan agar jernih, dan lebih terkonsep. Yuk kita mulai aja pembahasannya ya guys.

Untuk yang pertama kita wajib menentukan konsep video yang dan tema yang akan kita bikin. Jika kita sudah menentukan konsep yang akan dibuat tentunya akan memudahkan kita saat menentukan set-up yang dipakai. Misalkan untuk studio yang kita pakai apakah mau di indor atau outdor yang memerlukan shoot on location


Kemudian hal yang perlu diperhatikan ialah menyiapkan perlengkapan vlogging yang diperlukan. Selain kita memikirkan konsep dan tema video yang akan kita buat, selanjutnya kita menyiapkan perlengkapannya sesuai dengan tema. Mulai dari kamera, lensa. lighting, tripod, stabilizer hingga microphone sesuai kebutuhan.

Lalu pastikan kamera yang digunakan sesuai kebutuhan. Pastikan kamera yang kita gunakan memiliki jack microphone, autofocus  continues karena sangat diperlukan pada saat melakukan vlogging. Kemudian kita juga memerlukan microphone terbaik. Dalam memilih kualitas microphone kita memilih kualitas suara yang jernih dan enak didengar.

Selanjutnya apakah kalian memerlukan tripod atau tidak saat pembuatan video tersebut. Apabila kita berencana merekam video dalam posisi diam (still frame), yang mana kita hanya diam duduk manis di depan kamera maka tripod ini diperlukan saat pengambilan video untuk memudahkan tinggi rendahnya kamera sesuai dengan objek yang akan direkam dan dapat memudahkan untuk diarahkan kekanan atau kekiri sesuai dengan objek yang diinginkan.


Kemudian kita memerlukan gimbal stabilizer. Jika kita melakukan perekaman gambar dalam keadaan bergerak ataupun berjalan sebaiknya kita menggunkan stabilizer yang terdapat pada fitur kamera. Akan tetapi kalau kita sudah menggunakan stabilizer pada kamera masih goyang kita dapat menggunakan tambahan yakni dengan gimbal stabilizer. Gimbal stabilizer ini dapat membatu kita untuk mengurangi guncangan.

Sekian yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat. Jangan lupa dukung juga PELENGKAP OTOMOTIF CHANNEL ya guys, dengan cara like, comment, share and subscribe guys. See you in the next artical 

Perlengkapan yang Diperlukan bagi Motovlogger

Wednesday, December 1, 2021 / No Comments

pelengkapotomotif.com_Hello sobat setia PO. Bagaimana aktivitas kalian hari ini? Apakah hari kalian menyenangkan? Semoga kalian selalu dalam dalam keadaan sehat, aamiin. Kali ini kita jumpa lagi di blog kesayangan kalian hehe. Hari ini, seperti yang ada dijudul kita saat ini kita akan membahas tentang Perlengkapan yang Diperlukan bagi Motovlogger.

Seperti yang kita ketahui bahwa, banyak sekarang yang terjun kedunia per-youtbean. Karena disana kita bebas berkreasi sebaik mungkin yang bisa dikatakan dapat menghasilkan cuan ya guys hehe. Ada yang bikin vlog keluarga, liburan, review makanan, review tempat, motovlog, dan masih banyak lagi tentunya. Nah sekarang yang kita akan bahas adalah bagian motovlognya aja nih guys, apa aja sih perlengkapannya? 


Sepeda Motor

Hal pertama yang diperlukan ialah sepeda motor. Kita dapat menggunakan berbagai jenis sepeda motor yang kita miliki, dan usahakan sesuai dengan jenis konten yang akan kita buat. Contoh, motor touring cocok untuk kalian yang mau bikin konten seputar touring yang bisa membuat nyaman kita saat berkendara jauh. Dan masih banyak lagi pokoknya.


Action Cam

Ini merupakan perlengkapan yang penting dalam proses pembuatan konten motovloog ini guys. Disini kita membutuhkan kamera yang tahan dalam segala kondisi, baik saat panas ataupun dingin. Dan sebaiknya water resistant agar saat dipakai dalam kondisi hujan kita tidak perlu panik harus melepaskannya. Contoh Action Cam yang banyak digunakan antaralain Go-Pro dan Xiaomi Yi. Yangmana sudah memenuhi syarat mampu merekam kualitas HD dan juga dilengkapi teknologi stabilizer.

Second Cam

Selanjutnya adalah second cam yang dapat digunakan untuk merekam saat tidak berkendara. Semisal kita akan melakukan zoom gambar tidak pecah, atau kita ngga perlu nglepas kamera yang ada di helm supaya lebih efektif. Untuk kamera kedua ini, kalian dapat menggunakan smartphone atau kamera lainnya.



Helm

Saat berkendara kita wajib menggunakan helm untuk keselamatan kita dijalan. Gunakan helm yang sudah memenuhi standar, SNI (Standar Nasional Indonesia. Untuk memasang action cam, sebaiknya kita menggunakan helm full face, ya walaupun sebenarnya kita dapat menggunakan helm yang biasa, namun biasanya penempatan action cam kurang presisi.


Audio

Kita memerlukan audio yang bagus agar saat dijalan suara kita hasilnya jernih, tidak terlalu banyak suara angin yang masuk dalam video kita. Contoh audio yang bagus antaranya adalah technica ATR 3350, yang mana bisa digunakan atau dipasangkan pada action cam yang kita miliki digunakan sebagai mic.

Mungkin hanya itu saja yang dapat kita sampaikan, semoga bermanfaat. Jangan lupa dukung PELENGKAP OTOMOTIF CHANNEL ya guys, dengan cara like, comment, share, and subscribe....
Sampai jumpa di artikel berikutnya ya guys, . . . . bye bye . . . . .