News Ticker

Menu

Ulasan Tentang Motor Vario 125 Dan Daftar Harga Terbaru 2023


Ulasan Tentang Motor Vario 125 Dan Daftar Harga Terbaru 2023

Ulasan Tentang Motor Vario Dan Daftar Harga Terbaru 2019 di Kebumen – Banyak masyarakat saat ini lebih memilih kendaraan seperti sepeda motor. Mayoritas alasan mereka memilih sepeda motor adalah kepraktisan dan cepat digunakan. Dan Jalanan Ibukota maupun kota-kota besar di Indonesia yang padat pun kerap membuat badan pegal. Bayangkan saja jika menggunakan motor kopling, tangan kiri pasti lelah sekali saat terkena jalur macet.


Sepeda motor di Indonesia bisa dibilang jadi salah satu kendaraan terlaris. Membicarakan sepeda motor, tak lengkap jika tak membahas motor matik (skutik) di Indonesia. Model skutik ini saat ini menjadi raja penjualan dan raja jalanan. Sebelumnya, pasar roda dua masih dikuasai oleh bebek, kini trendnya berbeda.


Saking larisnya skutik di Indonesia, banyak merk yang mencoba peruntungan pula di Tanah Air. Beberapa merk besar kerap menghiasi jalan raya dengan produk unggulan mereka. Sebut saja Honda dan Yamaha, kedua merk ini menjadi merk terlaris di Indonesia. Namun disini saya baru akan membahas salah satunya gaes, yaitu Motor Matik Vario.


Motor matik Vario dari PT Astra Honda Motor sekarang ini memiliki DNA para juara. Tidak bisa disanggah lagi dikarenakan motor Honda yang satu ini selalu laris di pasaran. Lalu bagaimana bisa PT Astra Honda Motor merajai ranah matik Indonesia? Padahal awal di mulainya era motor matik PT Astra Honda Motor tidak bisa berbuat banyak. Mereka hanya bisa menjadi penyimak setia dari Yamaha Mio yang kala itu merajai motor matik tanah air.


Perlahan tapi pasti PT Astra Honda Motor mulai menampakkan taringnya. Di awali dengan diluncurkannya Honda Beat yang menjadi pesaing Yamaha Mio. Setelah Honda Beat muncullah produk lainnya yang memanaskan skuter matik Indonesia. Apakah itu? Itu adalah Honda Vario.


Tidak bisa dipungkiri lagi, Honda menjadi salah satu raksasa skuter matik Indonesia yang telah meninggalkan kompetitornya. Hal ini dikarenakan inovasi yang dilakukan PT Astra Honda Motor terhadap keluarannya. Entah itu Inovasi mesin, fitur pendukung maupun desain bodi yang modern.


Karena hal tersebutlah skuter matik keluaran PT Astra Honda Motor yaitu Honda Vario mendapatkan inovasi baru. Honda Vario menjadi salah satu skuter matik yang memiliki penjualan paling tinggi. Walaupun akhir-akhir ini penjualannya menurun kendaraan ini tetap dapat bersaing di kelas skuter matik.


Alasan tersebutlah yang menjadi dasar PT Astra Honda Motor memberikan wajah baru bagi Honda Vario. PT Astra Honda Motor secara resmi meluncurkan wajah baru dari Honda Vario bulan ini. Diberikan nama baru yaitu All New Honda Vario. Dari peluncuran ini tetap ada tiga varian, yakni All New Honda Vario 110, All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150.


All New Honda Vario telah dilengkapi dengan fitur yang cukup mumpuni. Fitur tersebut adalah Starter ACG, Idling Stop, Combi Brake, dan PGM-FI. Varian terbaru ini juga diklaim lebih irit dari varian sebelumnya. All New Honda Vario 150 terdiri dari beberapa varian warna mulai dari Exclusive Matte Black, Exclusive Matte Red, Exclusive Matte Silver, dan Exclusive White.


Karena Honda Vario varian terbaru di klaim sangat irit BBM. Tentu hal itu juga berlaku untuk All New Honda Vario 150. Dengan metode konsumsi BBM ECE R40 Euro ISS On dapat menempuh 46.9km/l.

Sedangkan untuk All New Honda Vario 125 terdiri dari beberapa varian warna, yaitu Advance Black, Advance Red, Advance White Blue, dan Advance White Red. Untuk konsumsi BBM All New Honda Vario 125 juga telah menggunakan metode BBM ECE R40 Euro ISS On yang dapat menempuh 51.7 km/l.

Itulah penjelasan yang bisa saya berikan. Selain itu, saya juga akan menampilkan daftar harga honda Vario 125 terbaru 2023 di Kebumen. Simak daftar berikut.

Honda Vario

Honda Vario 125 CBS RP 22.500.000

Honda Vario 125 CBS ISS RP 24.150.000

Honda Vario 125 CBS ISS SP RP 24.400.000

Itu dulu yang bisa kami tampilkan. Semoga bermanfaat.

Share This:

SALIMAN SP

Saya terlahir disebuah desa kecil, hobi menulis pengalaman hidup, membuat cerpen, dan video. Saya suka dunia internet marketing, belajar dan terus belajar

No Comment to " Ulasan Tentang Motor Vario 125 Dan Daftar Harga Terbaru 2023 "

Berkomentarlah yang sopan dan disarankan sesuai judul artikel. Bila ada pertanyaan pribadi bisa mengirimnya melalui contact form yang tersedia dibawah kotak komentar.

Thank You

  • To add an Emoticons Show Icons
  • To add code Use [pre]code here[/pre]
  • To add an Image Use [img]IMAGE-URL-HERE[/img]
  • To add Youtube video just paste a video link like http://www.youtube.com/watch?v=0x_gnfpL3RM